Cara membuat Acar Mentimun Pedas

Jika selama ini Anda mungkin lebih mengenal acar mentimun dengan rasa yang manis dan asam, maka kali ini Anda akan kami ajak untuk membuat variasi lainnya dari acar mentimun. Acar Mentimun Pedas ini pastinya akan menjadi kesukaan Anda yang juga penikmat masakan pedas. Bahan serta cara pembuatannya pun mudah. Yuk, simak uraian berikut ...


Bahan utama:
  • 1 buah mentimun segar
  • 2 buah cabai rawit, dirajang]
  • 2 sdt garam
  • 2 sdt cuka
  • 2 sdt minyak wijen
  • 3 siung bawang putih, ulek atau haluskan
  • 1 sdt peppercorn Sichuan
  • 2 sdt air
  • 1 sdm minyak sayur

 

Cara pembuatan:
  1. Potong-potong buah mentimun dengan irisan tipis memanjang.
  2. Taburi dengan garam, lalu diamkan selama sekitar 1-2 jam.
  3. Tiriskan, lalu tambahkan cuka, minyak wijen, air dingin, serta bawang putih halus ke dalam mangkuk.
  4. Tumis cabai rawit dan peppercorn Sichuan, lalu tuangkan ke dalam potongan mentimun.
Apabila Anda ingin agar acar memiliki rasa yang lebih manis, Anda dapat menambahkan gula sesuai selera Anda.
Selamat mencoba!


sumber: Vemale.com




Dapatkan resep terbaru:

*Konfirmasi link akan segera dikirim melalui email Anda*
Tentang Blog: Gala Resep
Resep "Cara membuat Acar Mentimun Pedas", disadur atau ditulis ulang oleh admin blog Gala Resep dari berbagai sumber. Semoga resep ini dapat membantu Anda untuk menyajikan makanan yang bukan saja lezat tapi juga sehat bagi keluarga tercinta. Dan jika Anda tertarik dengan resep di atas, dimohon untuk tak lupa mencantumkan juga nama blog Gala Resep sebagai sumbernya. Thank's
« Sebelumnya
« Resep Sebelumnya
Berikutnya »
Resep Berikutnya »

0 Tanggapan untuk "Cara membuat Acar Mentimun Pedas"

Post a Comment